Saturday, April 27, 2013

Anime

Konbanwa minna-san! Haha aku baru terjun dalam dunia otaku. Sebenarnya suka anime sudah sejak kecil, dengan hasutan doraemon, sinchan, conan, p-man, ninja hatori, hachi,dan beberapa anime masa kecil yang aku lupa judulnya. Zaman SD aku suka manga, suka baca komik conan, karena saat membaca komik otakk mulai berimajinasi merangkai tiap gambar menjadi sebuah rentetan cerita yang berwarna. Aku masih ingat dulu aku pernah berkata pada ayah, saat aku membaca komik aku seperti menonton teve. Bahkan dulu saat kelas 6 SD aku sempat bertukar komik dengan temanku Akbar, aku lupa meminjamkan komik apa padanya, yang jelas aku meminjam komik Dan Detective School volume (lupa) yang bercover warna merah, dan sekarang tidak tahu dimana keberadaannya. Karena waktu kecil aku suka anime bergenre detective (pengaruh besar Detective Conan dan Dan Detective School) aku sempat bercita-cita sebagai seorang detektif, namun saat tahu pekerjaan detektif jarang ada, aku malah berpikir untuk terjun di dunia hukum. Namun saat SMP aku mulai jauh dari anime/manga, karena tidak ada teman dekatku yang menyukai anime/manga, dan aku juga tidak begitu menggelutinya. Beruntungnya aku punya kakak kelas SMA yaitu kak Atri, dia otaku, dan dari situ aku mulai menyukai anime/manga lagi. Bergabung diberbagai grup otaku, dan menemukan teman-teman baru. Salah satunya Pinaeda Louise, dia sangat ahli dalam menggambar manga, dan sebuah kebahagiaan tersendiri dia bersedia menggambarkanku Kuroko Tetsuya dari Kuroka No Basket dan Yuuki Tenpoin dari Code: Breaker!

Yuuki Tenpoin

Kuroko Tetsuya
Ada kesenangan tersendiri saat membaca manga atau menonton anime. Bagaimana dengan kalian? :D

4 comments:

  1. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  2. waw palembang juga ternyata xD
    nama temennya sama, "akbar"

    aku juga suka anime sama ngambar
    nih gallery gambar digitalku > http://akbarbisul.deviantart.com/gallery/

    (walau banyak yang udah dihapus sih)

    ReplyDelete
  3. kalo boleh tau,tempat ngumpul otaku di palembang dimana y?

    ReplyDelete
  4. kalo boleh tau,tempat ngumpul otaku di palembang dimana y?

    ReplyDelete

ayo komentar postingan ini, pasti komentar kalian akan sangat berguna buat saya khususnya. komentar ya....